Minggu, 27 September 2009

Benahi Shalat Kita-2

Sudah cari kemana saja? Tanya seorang 'alim kepada anak muda yang kemaren diceritakan. Maksudnya, sudah cari kemana saja untuk solusi persoalan hidup yang sedang dihadapi? Anak muda ini menjawab, sudah kemana-mana. Dapet? Engga. Kata orang 'alim, "Coba cari di kamar, carinya di atas sajadah". Anak muda yang punya latar belakang agama yang benar ini mengamini. Maksudnya mencari di atas sajadah adalah benahi sajadah kita, yang selama ini boleh jadi ga bener tergelar. Ga lurus. Ga lempeng. Banyak belang belentang belentongnya. Terselenggara bukan dengan hati. Dikerjakan dengan penuh kemalasan dan apa adanya. Tidak seperti mereka yang datang kepada Allah dengan penuh harap akan pertolongan-Nya.

Anak muda ini disuruh mencari di atas sajadah, adalah dengan maksud agar mencari pertolongan Allah. Ke Allah nya, udah bener belom? Begitu kira-kira kata orang 'alim ini. Ukurannya apa? Kalo shalat wajibnya udah bener, dan sunnah-sunahnya udah hidup, itu tanda sebagian ikhtiar kita akan menjadi ikhtiar yang diridhai-Nya. Kalau sudah diridhai, maka insya Allah akan turun pertolongan-Nya. Salah jalan dalam mencari solusipun, insya Allah menjadi jalan. Kadang kita-kita ini memang ga mengerti Allah. Kita mencari rizki, mencari solusi, tapi hak-hak Allah dibelakangkan. Kita tiada mengistimewakan Allah. Jadilah kita-kita ini punya doa pun tidak diistimewakan pengabulannya. updated : 2009-03-26
Sumber : http://wisatahati.com/modules.php?name=Content&pa=showpage&pid=97